Sama seperti Sony Mobile, LG lewat seri Optimusnya terus menghadirkan produk baru di segmen menengah keatas. Beragam ponsel yang ditawarkan memiliki kelebihan masing masing, salah satu handphone terbarunya adalah LG Optimus L7 yang di klaim memiliki teknologi IPS LCD yang membuat layar memiliki kejernihan yang luar biasa
kembali mengadopsi konsep layar sentuh, LG Optimus L7 hadir dengan bentang layar 4,3 inch yang beresolusi 480x800 pixel, sebuah ukuran yang cukup luas dan mas aman untuk digenggam dengan 1 ataupun 2 tangan. Pihak LG sendiri mengklaim teknologi IPS LCD yang ditanamkan pada ponsel besutannya ini mampu menghasilkan kejernihan yang lebih unggul dibandingkan dengan kompetitornya seperti Samsung Super AMOLED maupun Nokia Clear Black Display. Dibagian fotografi LG menyematkan kamera 5 megapixel dengan LED flash sebagai salah satu spesifikasi utamanya.
Dibagian kinerja ponsel yang berjalan dengan Android Ice Cream Sandwich ini dipersenjatai processor 1 GHZ, hanya saja RAM yang digunakan masih 512 MB, bukan 1 GB sama seperti handphone Android ICS yang lainnya. Di lain sisi media penyimpanan internal LG Optimus L7 adalah 4 GB yang dapat ditambah melalui slot MicroSD hingga kapasitas 32 GB
Spesifikasi LG Optimus L7 :
- dukungan jaringan hingga HSDPA
- Layar sentuh 4,3 inch, capacitive 16,7 juta warna. Resolusi 480x800 pixel, multitouch dengan teknologi terbaru IPS LCD
- Processor 1 GHZ, RAM 512 MB
- Sistem operasi OS Android Ice Cream Sandwich
- Kamera utama 5 megapixel, autofocus dan LED flash
- kamera depan VGA
- Memori internal 4 GB + Slot microSD hingga 32 GB
- Bluetooth, MicroUSB, audio jack 3,5 mm
- Baterai 1700 Mah.
Dari banyak kelebihan pada LG Optimus L7, kelemahan handphone ini hanya pada RAM saja yang masih 512 MB. Meski begitu spesifikasi lain terasa begitu mantap ditambah lagi teknologi layar super jernih. Harga yang ditawarkan untuk smartphone ini termasuk dalam kategosi menengah. Harga LG Optimus L7 adalah Rp 2.999.000 atau 3 juta rupiah. Dengan harga ini, Optimus L7 memiliki saingan Samsung Galaxy Ace 2dengan harga yang sama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar