Senin, 24 September 2012

LG Optimus Net Dual - Harga Spesifikasi Ponsel Android Dual SIM



LG Optimus Net Dual harga spesifikasi Review Kelemahan kelebihan - Berita Handphone

Seakan tak mau kalah dengan pesaingnya yang mulai merilis handphone dengan dual SIM, kali ini LG lewat varian terbaru seri Optimusnya mencoba untuk menghadirkan sebuah ponsel berbasis Android dengan layar sentuh dengan kemampuan utama dukungan Dual SIM card yaitu LG Optimus Net Dual P698

Review LG Optimus Net Dual
hadir dengan harga segmen menengah tentunya membuat beberapa spesifikasi LG Optimus dual patut dibanggakan, mulai dari dukungan dual SIM card yang sudah mendukung konektivitas internet HSDPA yang jadi judul utamanya hingga layar sentuh yang cukup lebar yaitu 3,2 inch. Processor berkekuatan 800 MHZ juga sudah baik dalam menjalankan operasional sistem android roti jahe atau gingerbread. Tak ketinggalan kamera beresolusi 3,2 megapixel dibenamkan guna memfasilitasi penggunanya dalam mengabadikan momen momen penting.

Spesifikasi LG Optimus Net Dual
- Dual SIM, dukungan jaringan hingga HSDPA 7,2 Mbps
- Touchscreen 3,2 inch, capacitive, resolusi 320x480 pixel, multitouch 2 titik
- Processor 800 MHZ, RAM 512 MB
- Sistem operasi Android Gingerbread
- Kamera 3,15 megapixel
- Memori internal 150 MB, slot microSD hingga 32 GB
- Konektivitas bluetooth, microUSB, Wifi
- Baterai 1500 MAH

Kelemahan dan kelebihan LG Optimus Net Dual
meskipun bertajuk dual SIM tapi keduanya tak sama, hanya slot SIM card 1 yang mendukung konektivitas hingga HSDPA 7,2 Mbps, sedangkan slot SIM card 2 hanya berkoneksi hingga EDGE, lalu kelemahan lain dari LG Optimus Net Dual adalah tidak adanya LED flash untuk kamera 3,15 megapixel guna menyokong pencahayaan saat pemotretan di ruangan dengan pencahayaan yang kurang. Sama seperti LG Optimus L3. Tapi disamping itu ada beberapa kelebihan yang lebih baik daripada kompetitornya seperti Samsung Galaxy Y Duos yaitu RAM 512 MB yang membuat operasional sistem operasi Android Gingerbread berjalan dengan lancar dan halus, selain itu resolusi layar yang digunakan lebih tinggi daripada ponsel segmen menengah android lainnya yang menggunakan resolusi 320x240, LG Optimus Net Dual sudah menggunakan layar beresolusi 320x480 pixel. Selain itu fitur Optimus Net Dual sudah cukup baik untuk ponsel Android segmen menengah sama seperti yang lainnya.

Harga LG Optimus Net Dual
untuk segmen menengah harga LG Optimus Net Dual tak lebih dari 2 juta. harga LG Optimus Net Dual adalah Rp 1.600.000

Tidak ada komentar:

Posting Komentar