Senin, 24 September 2012
LG Optimus Pad - Harga Spesifikasi Tablet Android Teknologi 3D
Tablet yang saat ini telah menjadi salah satu gagdet terlaris yang kedudukannya paling tidak telah dapat disejajarkan dengan smartphone, disinilah permintaan pasar yang meningkat membuat para produsen harus inovatif menyajikan produk produk andalan mereka. Salah satunya LG yang hadir dengan tablet terbaru mereka yaitu Optimus Pad yang memiliki layar 8,9 inch dengan tampilan dan kamera 3D.
Review LG Optimus Pad
LG Optimus Pad sendiri memiliki satu keunikan, yaitu adanya kamera yang dinilai mampu mengabadikan gambar secara 3D lewat kamera beresolusi 5 megapixel dan dukungan pencahayaan dengan LED flash. Tak hanya kamera tablet ini juga memiliki kemampuan olah gambar dan video secara 3D berkat kerjasama processor dual core 1 GHZ dan chipset Nvidia Tegra 2 T20. Tablet yang berjalan dengan sistem android Honeycomb ini memiliki beberapa spesifikasi tingkat atas seperti Layar 8,9 inch dengan teknologi IPS LCD yang super jernih, konektivitas jaringan HSDPA hingga 10,2 Mbps serta kapasitas ruang penyimpan hingga 32 GB
Spesifikasi LG Optimus Pad
- dukungan jaringan hingga HSDPA 10,2 Mbps, tanpa fitur telepon dan sms
- layar sentuh 8,9 inch, capacitive, multitouch, resolusi HD 1280x768
- processor Nvidia Tegra 1 Ghz
- sistem operasi Android Honeycomb
- kamera 5 megapixel + LED flash, kamera depan 2 megapixel
- memori internal 32 GB
- konektivitas bluetooth, wifi, microUSB
- baterai 6400 MAH
Kelemahan dan kelebihan LG Optimus Pad
meski dengan harga mahal namun sepertinya kelebihan yang didapat oleh tablet LG Optimus Pad tidak seberapa seperti jaringan HSDPA yang sudah umum, Layar dengan teknologi IPS LCD dan resolusi HD serta kapasitas penyimpanan extra besar dengan kamera 5 dan 2 megapixel yang cukup mumpuni dalam mengambil gambar, video call maupun merekam video. Tapi ada beberapa kelemahan yang cukup berarti pada LG Optimus Pad yaitu belum adanya upgrade ke Android Ice Cream Sandwich, baterai tak dapat dilepas, tanpa slot microSD guna menambah luas ruang penyimpanan serta tidak ada fitur telepon dan sms pada tablet yang memiliki harga diatas 6 juta ini.
Harga LG Optimus Pad
harga LG Optimus Pad terlihat cukup mahal jika melihat beberapa kelebihan dan kelemahan, harga LG Optimus Pad adalah Rp 6.200.000
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar